Tugas Akhir
Penerapan Data Mining Dengan Algoritma Bayes Classfication Untuk Mendukung Stategi Promosi Pendidikan
Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) adalah salah satu Lembaga yang
ada dalam bimbingan dan pengawasan Dinas Pendidikan serta berpayung
pada Yayasan. LKP BINNUS setiap hari menerima pendaftaran siswa baru,
sehingga jumlah siswa kursus pada LKP BINNUS tiap hari semakin
bertambah. Selain itu banyaknya jurusan kursus yang terdapat di LKP Binnus
membuat peneliti ingin mengadakan penelitian tentang bagaimana melakukan
promosi minat kursus pada calon siswa.
Untuk kelangsungan pendidikan di butuhkan adanya penambahan
siswa baru, namun yang ada pada saat ini promosi yang digunakan masih
bersifat manual yaitu tanpa dengan menggunakan teknologi informasi. Penulis
ingin melakukan penelitian dengan data yang telah ada yakni data siswa
kursus untuk mengetahui minat kursus siswa. Dalam penelitian ini penulis
menggunakan 3 klasifikasi atau variabel penelitian yaitu dari sisi usia,
pendidikan dan alamat. Judul penelitian tugas akhir yang penulis ambil yaitu
“PENERAPAN DATA MINING DENGAN ALGORITMA BAYES
CLASSIFICATION UNTUK MENDUKUNG STRATEGI PROMOSI
PENDIDIKAN”.
Kata kunci : CGC, Binnus, Promotion of Education, Data Mining,
Bayes Classification, Interest Courses
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain