Skripsi
Penggunaan Digital Tree Hibrida Pada Aplikasi Information Retrieval Data Sms Android
              Kata Kunci: Information Retrieval, Digital Tree Hibrida, Pencarian Data Sms
Ledakan jumlah data sms dewasa ini mengakibatkan timbulnya masalah besar, yakni teknologi temu kembali informasi. Salah satu aplikasi yang mulai banyak dibutuhkan dalam bidang ini adalah pencarian data sms. Data-data tersebut biasa direpresentasikan dalam bentuk array bobot. Hal ini berarti dibutuhkan suatu metodelogi yang mampu mengakomodasi kebutuhan tersebut dalam waktu singkat dan hemat memori.
Dalam penelitian ini, penulis mencoba untuk menditeksi berbagai kemungkinan dalam struktur data digital tree agar ditemukan konfigurasi yang tepat dalam menghasilkan bobot untuk tiap term  secara cepat. pertimbangan utama yang menjadi dasar pemakaian digital tree sebagai struktur data dan sebagai metode pembobotan.
Dari sejumlah uji coba, penulis menyimpulkan bahwa konfigurasi yang paling tepat untuk mereprentasikan sekaligus menghitung nilai bobot term pada data sms android adalah menggunakan digital tree hibrida. Pengurutan data ini sendiri akan lebih efisien bila menggunakan seluruh data yang tersedia sebagai key untuk pengurutan datanya.  
            
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain