Skripsi
Urgensi komunikasi dalam keluarga pada era informasi (kajian buku pola komunikasi orang tua dan anak dalam keluarga karya Syaiful Bahri djamarah)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui relevansi konsep komunikasi dalam keluarga menurut Syaiful Bahri Djamarah dengan pendidikan Islam di era informasi
Penelitian ini merupakan library research atau penelitian kepustakaan, yakni penelitian yang dilaksanakan dengan menggunakan literatur (kepustakaan) baik berupa buku, catatan, maupun laporan hasil penelitian dari peneliti terdahulu. Penelitian peneliti ini merupakan penelitian yang bersifat kualitatif dengan bentuk analisisnya yang bersifat deskriptif. Metode yang digunakan dalam menganalisis data yakni dengan teknik analisis isi (content analysis) yang digunakan untuk menganalisis isi dari pada objek yang menjadi fokus kajian, dan teknik analisis wacana, yakni teknik yang digunakan peneliti untuk melihat secara komprehensif tentang objek penelitian yang dijadikan sebagai fokus kajian. Dalam hal ini peneliti berusaha untuk berfikir secara menyeluruh mengenai fokus kajian untuk dijadikan sebagai salah satu dasar dalam mengambil kesimpulan akhir mengenai pola komunikasi dalam keluarga menurut Syaiful Bahri Djamarah relevansinya dengan pendidikan Islam di era informasi
Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi dalam keluarga pada era informasi saat ini menjadi suatu hal yang sangat penting untuk membangun konsep diri, aktualiasi diri, kelangsungan hidup, memperoleh kebahagian, menghindarkan diri dari tekanan dan ketegangan serta menentukan, memelihara, dan mengembangkan serta mewariskan budaya. Di samping itu komunikasi dalam keluarga, akan mengikis kerawanan hubungan antara anggota keluarga. Oleh karena itu, komunikasi dalam keluarga perlu dibangun secara harmonis dalam rangka membangun pendidikan yang baik dalam keluarga. Sehingga komunikasi yang efektif menjadi suatu hal yang sangat penting dalam kehidupan berkeluarga
Kata kunci: komunikasi, keluarga, informasi
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain