Skripsi
Pengaruh Penggunaan Multimedia Dalam Peningkatan Prestasi Belajar Pai Siswa Pada Materi Dakwah Nabi Muhammad Saw Periode Madinah Kelas Vii Smpn 1 Mojotengah Tahun Ajaran 2014/2015
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan multimedia untuk peningkatan prestasi belajar siswa, mengetahui pengaruh atau hubungan multimedia terhadap prestasi belajar siswa, serta mengetahui seberapa besar peningkatan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI sebelum dan sesudah penggunaan multimedia.
Penelitian ini mengggunakan metode penelitian eksperimen dengan desain penelitian yang digunakan menggunakan pretest, perlakuan dan postest. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMP 1 Mojotengah kelas VII tahun akademik 2014/2015. Dari populasi tersebut diambil dua kelas sehingga sampel penelitian yaitu kelas VII E sebagai kelas kontrol dengan jumlah 32 siswa dan kelas VII F sebagai kelas eksperimen dengan jumlah 31 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi, metode tes yaitu pretest dan postest. Hasil tes berupa nilai hasil belajar siswa. Validitas instrumen tes menggunakan validitas isi, reliabilitas tes digunakan uji KR-20, derajat kesukaran butir soal, dan daya beda butir soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data statistik diskriptif. Untuk menguji hipotesis ini digunakan statistik dua pihak dengan analisi uji-t dan uji gain.
Hasil analisis penelitian menunjukkan ada perbedaan dan peningkatan prestasi belajar siswa pada pembelajaran menggunakan multimedia dengan pembelajaran konvensional tanpa multimedia. Pada uji t-test, diperoleh harga thitung sebesar 2,465 sedangkan harga ttabel dengan dk=n_1+n_2- 2 = 61 adalah 1,671 dengan taraf kesalahan relatif 5%. Karena thitung lebih besar dari ttabel maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan dan peningkatan prestasi belajar siswa pada pembelajaran menggunakan multimedia dengan pembelajaran konvensional tanpa multimedia. Pada uji gain, diperoleh nilai siswa ekperimen sebesar 51% sedangkan untuk kelas kontrol sebesar 29%. Artinya ada perbedaan dan peningkatan prestasi belajar siswa pada pembelajaran menggunakan multimedia dengan pembelajaran konvensional tanpa multimedia yaitu sebesar 22%.
Kata Kunci : multimedia, prestasi belajar siswa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain