Skripsi
Keefektifan Penggunaan Media Animasi Terhadap Minat Belajar Dan Pemahaman Konsep Fisika Pokok Bahasan Gerak Lurus Beraturan Dan Gerak Lurus Berubah Beraturan (Glb Glbb) Pada Siswa Kelas Vii Di Smp Negeri 4 Banjarnegara
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui:(1) bagaimana peningkatan minat belajar siswa dengan menggunakan media animasi; (2) peningkatan pemahaman konsep fisika dengan menggunakan media animasi; (3) dan untuk mengetahui hubungan antara minat belajar siswa dan pemahaman konsep fisika.
Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 4 Banjarnegara tahun pelajaran 2014/2015 dengan jumlah populasi 109 siswa yang terbagi dalam 4 kelas. Sampel diambil secara Sampling Insidental, sebagai sampel penelitian adalah kelas VII A, yang terdiri 26 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik tes, angket (kuesioner) dan dokumentasi. Teknik tes berupa skor pemahaman konsep fisika dan angket berupa skor minat belajar siswa.
Analisis dalam penelitian ini, peneliti menggunakan analisis kuantitatif yaitu dengan data nilai pre-test dan post-test siswa yang digunakan sebagai uji hipotesis untuk mengetahui minat belajar siswa dan pemahaman konsep fisika dengan hasil = 0,43 untuk minat belajar siswa dan = 0,3 untuk tes pemahaman konsep fisika yang menunjukan bahwa setelah perlakuan minat belajar dan pemahaman konsep siswa meningkat dengan kategori sedang. sedangkan uji hipotesis selanjutnya adalah ada hubungan minat belajar siswa dengan pemahaman konsep fisika dengan menggunakan media animasi. Hal ini sesuai dengan hasil perhitungan korelasi product moment yaitu r_hitung 0,413. Tetapi apabila menggunakan taraf signifikan 1% r_hitung>r_tabel yaitu 0,426 < 0,526.Jadi, peneliti menggunakan taraf kesalahan 5% sehingga H1 diterima dan H0 ditolak.Pemilihan media pembelajaran yang tepat akan membuat siswa tertarik mempelajari lebih dalam materi fisika, sehingga akan menumbuhkan minat belajar siswa. Dengan adanya minat belajar yang meningkat akan mempengaruhi pemahaman konsep fisika, sehingga tujuan pembelajaran tercapai.
Kata kunci: media, animasi , minat
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain