Skripsi
Pengaruh internet terhadap prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro tahun pelajaran 2015/2016
Internet pada masa sekarang sudah merupakan hal yang tidak asing lagi di kalangan para siswa. Semua informasi, fasilitas dan kemudahan berada dalam internet, sehingga internet dapat dijadikan sebagai sumber belajar untuk membantu para siswa dalam meningkatkan prestasi belajar, atau sebaliknya digunakan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat. Oleh karena itu peneliti ingin melakukan penelitian tentang pengaruh internet terhadap prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh internet terhadap siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016, untuk mengetahui bagaimana prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016, untuk mengetahui bagaimana pengaruh internet terhadap prestasi belajar siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016.
Penelitian ini dilaksanakan pada responden sebesar 82 siswa dari semua siswa yang berjumlah 411 siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016. Pengambilan responden dilakukan dengan metode populasi. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pengaruh internet dan variabel dependennya adalah prestasi belajar siswa.
Pendekatan yang penulis gunakan yaitu pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Survei dengan angket sebagai intrumen untuk memperoleh data X dan Y dan dianalisis dengan teknik analisis Regresi satu prediktor dengan deviasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pengaruh Internet Terhadap Prestasi Belajar Siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016 dalam kategori sedang. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis yang menunjukkan nilai mean 68,63 yaitu terdapat antara interval 66-70. Prestasi Belajar Siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016 dalam kategori sedang. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis yang menunjukkan nilai mean 70,93 yaitu terdapat antara interval 68-72. Pengaruh Internet mempunyai Pengaruh yang signifikan terhadap prestasi Belajar Siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016. Hal itu terbukti dengan hasil perhitungan analisis regresi satu predictor dengan metode skor deviasi sebesar 11,772 dan derajat kebebasan (db) = 80. Diketahui bahwa Ftabel pada taraf signifikansi 1% = 6,96 dan 5% = 3,96. Maka nilai Freg sebesar 11,772 lebih besar daripada Ftabel, pada taraf signifikansi 1% dan 5%. Oleh karena itu, hasilnya dinyatakan signifikan dan hipotesis yang diajukan peneliti diterima. Dengan demikian, ada pengaruh yang signifikan antara Pengaruh Internet Terhadap Prestasi Belajar Siswa SMA Negeri 1 Kaliwiro Tahun Pelajaran 2015/2016.
Kata Kunci:Pengaruh Internet, Prestasi Belajar.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain